Ade Kurniawati

Seorang guru BK yang ingin selalu menulis. Karena dengan tulisan, saya menjadi ingat kejadian yang telah dialami....

Selengkapnya
Navigasi Web

Jangan Jatuh di Lubang yang Sama

(129)

Setiap langkah dalam kehidupan ini memiliki suatu misteri. Entah itu kita yang ciptakan sendiri ataukah memang sudah takdir. Kita pun pernah membuat kesalahan yang dapat menjadi pembelajaran untuk ke depan. Hal inilah yang menjadi kelebihan kita dibandingkan makhluk lainnya, yaitu memiliki akal pikiran.

Demikian juga denganku, kadang ada salah yang telah diperbuat karena ketidaksengajaan. Semua itu menjadikan pengalaman berharga dalam hidup. Dalam pikiranku, jangan sampai mengulangi kesalahan yang sama.

Setiap hal yang terjadi pun memiliki hikmah berharga yang bisa dipetik. Kebermanfaatan ini pun bisa digunakan untuk diri sendiri, bahkan bisa juga sebagai pelajaran untuk orang lain. Yang terpenting adalah jangan sampai lupa mengambil benang merah dari setiap keadaan yang ada.

Seekor keledai pun tak mau jatuh ke lubang yang sama. Aku pun sebagai makhluk yang berpikir tentu tidak mau mengulangi kesalahan yang sama. Kehidupan tidak hanya menikmati alurnya saja. Namun, bisa juga direncanakan melalui berbagai program yang telah disusun sedemikian rupa sehingga tercapai suatu kesuksesan yang nyata.

Jadi, sukses yang diraih pun kadang berasal dari banyak kesalahan. Kesalahan yang telah diperbaiki menjadi suatu hal yang bermakna dan tak akan diulangi lagi. Intinya, sebagai manusia sejati, kita haruslah senantiasa belajar dari kesalahan.

Sumpur Kudus, 7 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Benar sekali bu

07 Jul
Balas



search

New Post